GAMBARAN POLA MAKAN SUMBER KALIUM PADA PASIEN RAWAT JALAN PENYAKIT JANTUNG KORONER DI RSUD dr. H. MARSIDI JUDONO KABUPATEN BELITUNG
GAMBARAN POLA MAKAN SUMBER KALIUM PADA
PASIEN RAWAT JALAN PENYAKIT JANTUNG KORONER
DI RSUD dr. H. MARSIDI JUDONO KABUPATEN BELITUNG
Loshelya Shandra Agatha1
, Hamdani SP Ginting1
, Karina Dwi Handini1
1Prodi D-III Gizi, Poltekkes Kemenkes Pangkalpinang, Indonesia
Email : loshelya0601@gmail.com
Abstrak
Latar Belakang : Data Riskesdas tahun 2018 menunjukan prevalensi penyakit jantung
koroner (PJK) berdasarkan diagnosis dokter di Indonesia mencapai 1,5% atau sekitar 1 juta
lebih orang, sedangkan di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung mencapai 1,48% atau
sebanyak 12.567 orang yang terdiagnosis PJK. Data Poli Jantung RSUD dr. H. Marsidi
Judono tahun 2021 tercatat 171 orang yang menderita PJK. Konsumsi kalium dapat
menurunkan kadar LDL yang menjadi penyebab terjadinya PJK. Semakin tinggi konsumsi
kalium maka semakin rendah nilai kadar kolesterol LDL.
Tujuan : Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran pola makan sumber kalium
pada pasien rawat jalan penyakit jantung koroner di RSUD dr. H. Marsidi Judono
Kabupaten Belitung.
Metode : Jenis penelitian ini menggunakan deskriptif observasional dengan pendekatan
cross-sectional study dengan mendeskripsikan gambaran pola makan sumber kalium pada
pasien rawat jalan penyakit jantung koroner di RSUD dr. H. Marsidi Judono Kabupaten
Belitung.
Hasil : Berdasarkan jenis kelamin, pasien laki-laki lebih banyak mengalami PJK (65.1%)
dan pasien PJK lebih banyak terjadi pada usia 50-64 tahun (53.5%). Berdasarkan status
PJK, pasien paling banyak mengalami Angina Pectoris (88.4%). Pasien PJK lebih banyak
mengalami pre-hipertensi (39.5%). Sebagian besar pasien jarang mengonsumsi makanan
sumber kalium (76.7%) dan jumlah konsumsi makanan sumber kalium termasuk kategori
kurang (83.7%).
Kesimpulan : Pasien PJK rawat jalan di RSUD dr. H. Marsidi Judono Kabupaten Belitung
jarang mengonsumsi makanan sumber kalium sebanyak 76.7%. pasien yang kurang
mengonsumsi makanan sumber kalium sebanyak 83.7%.
Kata kunci : Pola makan, kalium, penyakit jantung koroner
Detail Information
Citation
Loshelya Shandra Agatha. (2022).
GAMBARAN POLA MAKAN SUMBER KALIUM PADA PASIEN RAWAT JALAN PENYAKIT JANTUNG KORONER DI RSUD dr. H. MARSIDI JUDONO KABUPATEN BELITUNG().Poltekkes Pangkalpinang:Prodi DIII GIZI Poltekkes Pangkalpinang
Loshelya Shandra Agatha.
GAMBARAN POLA MAKAN SUMBER KALIUM PADA PASIEN RAWAT JALAN PENYAKIT JANTUNG KORONER DI RSUD dr. H. MARSIDI JUDONO KABUPATEN BELITUNG().Poltekkes Pangkalpinang:Prodi DIII GIZI Poltekkes Pangkalpinang,2022.
Loshelya Shandra Agatha.
GAMBARAN POLA MAKAN SUMBER KALIUM PADA PASIEN RAWAT JALAN PENYAKIT JANTUNG KORONER DI RSUD dr. H. MARSIDI JUDONO KABUPATEN BELITUNG().Poltekkes Pangkalpinang:Prodi DIII GIZI Poltekkes Pangkalpinang,2022.
Loshelya Shandra Agatha.
GAMBARAN POLA MAKAN SUMBER KALIUM PADA PASIEN RAWAT JALAN PENYAKIT JANTUNG KORONER DI RSUD dr. H. MARSIDI JUDONO KABUPATEN BELITUNG().Poltekkes Pangkalpinang:Prodi DIII GIZI Poltekkes Pangkalpinang,2022.