Detail Cantuman

Gambaran Pengetahuan Tentang Tanaman Obat Keluarga (TOGA) Bagi Kesehatan Pada Siswa-Siswi SMA Negeri 1 Pangkalpinang Tahun 2020

Gambaran Pengetahuan Tentang Tanaman Obat Keluarga (TOGA) Bagi Kesehatan Pada Siswa-Siswi SMA Negeri 1 Pangkalpinang Tahun 2020


GAMBARAN PENGETAHUAN TENTANG TANAMAN OBAT KELUARGA
(TOGA) BAGI KESEHATAN PADA SISWA-SISWI SMA NEGERI 1 PANGKALPINANG TAHUN 2020

Ergi Widyastuti
174840107
Jurusan Farmasi Poltekkes Kemeneks Pangkalpinang

INTISARI
Penggunaan tanaman sebagai obat-obatan telah berlangsung ribuan tahun yang lalu. Di Indonesia telah mengenal dan memanfaatkan tumbuhan berkhasiat obat sebagai salah satu upaya untuk menanggulangi masalah kesehatan. berdasarkan Undang-Undang Nomor 17 Tahun 2007 tentang Rencana Pembangunan Jangka Panjang Nasional (RPJRN Tahun 2005-2025) dengan upaya pembangunan peningkatan kesehatan yang diarahkan untuk meningkatkan kesadaran, kemauan dan kemampuan untuk hidup sehat serta mengatasi gangguan kesehatan ringan secara mandiri melalui pemanfaatan TOGA.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengetahuan siswa-siswi SMA Negeri 1 Pangkalpinang Terhadap TOGA bagi kesehatan. Jenis Penelitian ini adalah observasional deskriptif secara kuantitatif dengan pendekatan Cross Sectional yang dilaksanakan di SMA Negeri 1 Pangkalpinang pada Bulan Januari-Juni 2020. Populasi penelitian ini yaitu semua siswa-siswi SMA Negeri 1 Pangkalpinang berjumlah 994 orang. Sampel penelitian ini berjumlah 314 orang. Analisis data yang digunakan adalah analisis univariat.
Hasil dari penelitian Gambaran Pengetahuan Tentang Tanaman Obat Keluarga (TOGA) bagi kesehatan Pada Siswa-Siswi SMA Negeri 1 Pangkalpinang Tahun 2020 menunjukkan bahwa dari 314 responden di SMA Negeri 1 Pangkalpinang paling banyak berpengetahuan kurang tentang Tanaman Obat Keluarga (TOGA) yaitu 247 responden (78,67%). Paling sedikit berpengetahuan baik tentang Tanaman Obat Keluarga (TOGA) yaitu 1 responden (0,31%).


Kata kunci: Pengetahuan, TOGA, SMA Negeri 1 Pangkalpinang


LOADING LIST...

LOADING LIST...

Detail Information

Bagian Informasi
Pernyataan Tanggungjawab Ergi Widyastuti
Pengarang Ergi Widyastuti - Personal Name (Pengarang)
Eva Dewi Rosmawati Purba, S.Si., M.Kes - Personal Name (Dosen Pembimbing 1)
Merynda Nur Sandi, S.Farm - Personal Name (Dosen Pembimbing 2)
Edisi
No. Panggil 022 WID 2020
Subyek TOGA
Klasifikasi
Judul Seri
GMD
Bahasa English
Penerbit Prodi DIII Farmasi Poltekkes Pangkalpinang
Tahun Terbit 2020
Tempat Terbit Pangkalpinang
Deskripsi Fisik 102 hlm
Info Detil Spesifik Karya Tulis Ilmiah

  Tags :
TOGA

Citation

Ergi Widyastuti. (2020).Gambaran Pengetahuan Tentang Tanaman Obat Keluarga (TOGA) Bagi Kesehatan Pada Siswa-Siswi SMA Negeri 1 Pangkalpinang Tahun 2020().Pangkalpinang:Prodi DIII Farmasi Poltekkes Pangkalpinang

Ergi Widyastuti.Gambaran Pengetahuan Tentang Tanaman Obat Keluarga (TOGA) Bagi Kesehatan Pada Siswa-Siswi SMA Negeri 1 Pangkalpinang Tahun 2020().Pangkalpinang:Prodi DIII Farmasi Poltekkes Pangkalpinang,2020.

Ergi Widyastuti.Gambaran Pengetahuan Tentang Tanaman Obat Keluarga (TOGA) Bagi Kesehatan Pada Siswa-Siswi SMA Negeri 1 Pangkalpinang Tahun 2020().Pangkalpinang:Prodi DIII Farmasi Poltekkes Pangkalpinang,2020.

Ergi Widyastuti.Gambaran Pengetahuan Tentang Tanaman Obat Keluarga (TOGA) Bagi Kesehatan Pada Siswa-Siswi SMA Negeri 1 Pangkalpinang Tahun 2020().Pangkalpinang:Prodi DIII Farmasi Poltekkes Pangkalpinang,2020.

 



Homepage Info

Welcome To SETIADI (Senayan Sistem Elektronik Tesis dan Disertasi) Online Public Access Catalog (OPAC). Use OPAC to search collection in our library.

Media Sosial / Kanal

Facebook PERPUSTAKAAN POLTEKKES KEMENKES PANGKALPINANG Official
Youtube PERPUSTAKAAN POLTEKKES KEMENKES PANGKALPINANG Official
Instagram PERPUSTAKAAN POLTEKKES KEMENKES PANGKALPINANG Official

Address

Developer SETIADI Basecamp
Kp Kebon Kopi Kav 37 Rt 8 Rw 4
Kelurahan Pondok Betung, Kecamatan Pondok Aren, Kota Tangerang Selatan
E: admin@slimsetd.id