HUBUNGAN PENGETAHUAN PASIEN TUBERKULOSIS RAWAT JALAN DENGAN TINGKAT KEPATUHAN MINUM OBAT DI RS BAKTI TIMAH PANGKALPINANG TAHUN 2021
HUBUNGAN PENGETAHUAN PASIEN TUBERKULOSIS RAWAT JALAN DENGAN TINGKAT KEPATUHAN MINUM OBAT DI RS BAKTI TIMAH PANGKALPINANG TAHUN 2021
Tuberkulosis (TBC) adalah penyakit infeksi menular yang disebabkan oleh bakteri mycobacterium tuberculosis yang menyebar ke udara melalui batuk atau bersin penderita. RS bakti timah pangkalpinang merupakan rumah sakit yang memiliki penderita TB terbanyak di kota pangkalpinang. Berdasarkan data studi pendahuluan dari Dinas Kesehatan (Dinkes) kota pangkalpinang menunjukkan bahwa sebanyak 150 orang menderita penyakit TBC. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan pengetahuan pasien tuberkulosis rawat jalan dengan tingkat kepatuhan minum obat di RS Bakti Timah Pangkalpinang.
Metode yang digunakan peneliti adalah observasional deskriptif bersifat kuantitatif dengan pendekatan cross sectional. Pengambilan sampel menggunakan teknik accidental sampling. Jumlah sampel dalam penelitian ini adalah 54 responden. Alat ukur yang digunakan pada penelitian berupa kuisioner yang diberikan kepada pasien yang menjadi sampel dan dianalisis dengan metode bevariant.
Hasil penelitian menunjukkan tingkat pengetahuan penderita TB tentang tuberkulosis di RS Bakti Timah Pangkalpinang tahun 2021 sebesar 85,2% dikategorikan berpengetahuan baik. Sedangkan untuk tingkat kepatuhan minum obat penderita TB sebesar 53,7% dikategorikan kaptuhan sedang. Hasil uji hipotesis chi square dengan taraf signifikan (α) yang diambil sebesar 5% maka nilai korelasi antara tingkat pengetahuan dengan tingkat kepatuhan minum obat penderita TB Paru menunjukkan korelasi negatif 0,058. Sehingga dapat disimpulkan bahwa ho diterima dan ha ditolak artinya tidak ada hubungan antara tingkat pengetahuan dengan tingkat kepatuhan minum obat penderita TB Paru di RS Bakti Timah Pangkalpinang tahun 2021.
Kata kunci: kepatuhan, pengetahuan, tuberkulosis
Detail Information
Bagian |
Informasi |
Pernyataan Tanggungjawab |
Shela Pratiwi |
Pengarang |
Shela Pratiwi - Personal Name (Pengarang)M. Seto Sudirman, M.Si.Med - Personal Name (Dosen Pembimbing 1)Eva Dewi Rosmawati Purba, M.Kes - Personal Name (Dosen Pembimbing 2) |
Edisi |
|
No. Panggil |
615.1 SHE 2021 |
Subyek |
|
Klasifikasi |
615.1 |
Judul Seri |
|
GMD |
|
Bahasa |
English |
Penerbit |
Prodi DIII Farmasi Poltekkes Pangkalpinang |
Tahun Terbit |
2021 |
Tempat Terbit |
Poltekkes Pangkalpinang |
Deskripsi Fisik |
|
Info Detil Spesifik |
Karya Tulis Ilmiah |
Citation
Shela Pratiwi. (2021).
HUBUNGAN PENGETAHUAN PASIEN TUBERKULOSIS RAWAT JALAN DENGAN TINGKAT KEPATUHAN MINUM OBAT DI RS BAKTI TIMAH PANGKALPINANG TAHUN 2021().Poltekkes Pangkalpinang:Prodi DIII Farmasi Poltekkes Pangkalpinang
Shela Pratiwi.
HUBUNGAN PENGETAHUAN PASIEN TUBERKULOSIS RAWAT JALAN DENGAN TINGKAT KEPATUHAN MINUM OBAT DI RS BAKTI TIMAH PANGKALPINANG TAHUN 2021().Poltekkes Pangkalpinang:Prodi DIII Farmasi Poltekkes Pangkalpinang,2021.
Shela Pratiwi.
HUBUNGAN PENGETAHUAN PASIEN TUBERKULOSIS RAWAT JALAN DENGAN TINGKAT KEPATUHAN MINUM OBAT DI RS BAKTI TIMAH PANGKALPINANG TAHUN 2021().Poltekkes Pangkalpinang:Prodi DIII Farmasi Poltekkes Pangkalpinang,2021.
Shela Pratiwi.
HUBUNGAN PENGETAHUAN PASIEN TUBERKULOSIS RAWAT JALAN DENGAN TINGKAT KEPATUHAN MINUM OBAT DI RS BAKTI TIMAH PANGKALPINANG TAHUN 2021().Poltekkes Pangkalpinang:Prodi DIII Farmasi Poltekkes Pangkalpinang,2021.