Detail Cantuman

GAMBARAN POTENSI MEDICATION ERROR FASE PRESCRIBING PADA RESEP PASIEN RAWAT JALAN DI RSUD DR. (H.C.) IR. SOEKARNO PROVINSI KEPULAUAN BANGKA BELITUNG TAHUN 2022

GAMBARAN POTENSI MEDICATION ERROR FASE PRESCRIBING PADA RESEP PASIEN RAWAT JALAN DI RSUD DR. (H.C.) IR. SOEKARNO PROVINSI KEPULAUAN BANGKA BELITUNG TAHUN 2022


ABSTRAK
Latar Belakang: Medication error paling banyak terjadi pada fase prescribing dengan total sebanyak 58,07% dan merupakan angka tertinggi dari tahapan lain pada proses pengobatan. Salah satu cara untuk mencegah terjadinya medication error pada fase prescribing yaitu dengan melakukan skrining atau pengkajian resep. RSUD Dr. (H.C) Ir. Soekarno belum menggunakan e-prescribing. Dalam penulisan resep masih sering ditemukan ketidakjelasan penulisan dan ketidaklengkapan resep yang disebabkan oleh ketidakpatuhan dokter, sehingga berpotensi menyebabkan medication error pada fase prescribing.
Tujuan: Mengetahui potensi medication error fase prescribing pada resep pasien rawat jalan di RSUD Dr. (H.C.) Ir. Soekarno Provinsi Kepulauan Bangka Belitung Tahun 2022.
Metode: Deskriptif observasional, pengumpulan data secara retrospektif. Pemilihan sampel secara proposional menggunakan teknik random sampling. Jumlah sampel sebanyak 388 lembar resep. Alat ukur yang digunakan berupa lembar observasi yang dibuat dalam bentuk checklist. Hasil pengukuran dalam bentuk persentase.
Hasil: Hasil penelitian menunjukan bahwa potensi medication error berdasarkan nama pasien sebanyak 0%, umur pasien sebanyak 12,37%, jenis kelamin pasien sebanyak 14,17%, berat badan pasien sebanyak 87,11%, tinggi badan pasien sebanyak 100%, alamat pasien sebanyak 62,11%, nama dokter sebanyak 1,28%, nomer SIP dokter sebanyak 53,86% paraf dokter sebanyak 41,49%, tanggal resep sebanyak 1,54%, dan ruang asal resep sebanyak 38,91%.
Kesimpulan: Dari data yang didapatkan masih terdapat resep yang memiliki potensi medication error. Namun medication error dapat dicegah dengan berbagai macam cara, salah satunya yaitu pada tahap skrining resep. Untuk menghindari terjadinya medication error pada fase prescribing RSUD Dr. (H.C.) Ir. Soekarno memiliki upaya penerapan prinsip patient safety dan menerapkan konsep, prinsip dan teknik komunikasi dalam pelayanan kefarmasian meliputi tulis, baca kembali dan konfirmasi ulang.
Kata Kunci: Medication Error, Potensi, Prescribing


LOADING LIST...

LOADING LIST...

Detail Information

Bagian Informasi
Pernyataan Tanggungjawab AURELIA MARCEL LINARTA
Pengarang AURELIA MARCEL LINARTA - Personal Name (Pengarang)
Dela Lanaya, S.Farm., Apt - Personal Name (Dosen Pembimbing 1)
Mirnawati Zalili Sailan, M.Sc., Apt - Personal Name (Dosen Pembimbing 2)
Edisi
No. Panggil 615.1 MAR 2023
Subyek
Klasifikasi 615.1
Judul Seri
GMD Text
Bahasa English
Penerbit Prodi DIII Farmasi Poltekkes Pangkalpinang
Tahun Terbit 2023
Tempat Terbit Poltekkes Pangkalpinang
Deskripsi Fisik
Info Detil Spesifik KTI

  Tags :

Citation

AURELIA MARCEL LINARTA. (2023).GAMBARAN POTENSI MEDICATION ERROR FASE PRESCRIBING PADA RESEP PASIEN RAWAT JALAN DI RSUD DR. (H.C.) IR. SOEKARNO PROVINSI KEPULAUAN BANGKA BELITUNG TAHUN 2022().Poltekkes Pangkalpinang:Prodi DIII Farmasi Poltekkes Pangkalpinang

AURELIA MARCEL LINARTA.GAMBARAN POTENSI MEDICATION ERROR FASE PRESCRIBING PADA RESEP PASIEN RAWAT JALAN DI RSUD DR. (H.C.) IR. SOEKARNO PROVINSI KEPULAUAN BANGKA BELITUNG TAHUN 2022().Poltekkes Pangkalpinang:Prodi DIII Farmasi Poltekkes Pangkalpinang,2023.Text

AURELIA MARCEL LINARTA.GAMBARAN POTENSI MEDICATION ERROR FASE PRESCRIBING PADA RESEP PASIEN RAWAT JALAN DI RSUD DR. (H.C.) IR. SOEKARNO PROVINSI KEPULAUAN BANGKA BELITUNG TAHUN 2022().Poltekkes Pangkalpinang:Prodi DIII Farmasi Poltekkes Pangkalpinang,2023.Text

AURELIA MARCEL LINARTA.GAMBARAN POTENSI MEDICATION ERROR FASE PRESCRIBING PADA RESEP PASIEN RAWAT JALAN DI RSUD DR. (H.C.) IR. SOEKARNO PROVINSI KEPULAUAN BANGKA BELITUNG TAHUN 2022().Poltekkes Pangkalpinang:Prodi DIII Farmasi Poltekkes Pangkalpinang,2023.Text

 



Homepage Info

Welcome To SETIADI (Senayan Sistem Elektronik Tesis dan Disertasi) Online Public Access Catalog (OPAC). Use OPAC to search collection in our library.

Media Sosial / Kanal

Facebook PERPUSTAKAAN POLTEKKES KEMENKES PANGKALPINANG Official
Youtube PERPUSTAKAAN POLTEKKES KEMENKES PANGKALPINANG Official
Instagram PERPUSTAKAAN POLTEKKES KEMENKES PANGKALPINANG Official

Address

Developer SETIADI Basecamp
Kp Kebon Kopi Kav 37 Rt 8 Rw 4
Kelurahan Pondok Betung, Kecamatan Pondok Aren, Kota Tangerang Selatan
E: admin@slimsetd.id