ASUHAN KEBIDANAN KOMPREHENSIF PADA NY. S UMUR 27 TAHUN DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS TEMPILANG TAHUN 2019
ASUHAN KEBIDANAN KOMPREHENSIF
PADA NY. S UMUR 27 TAHUN
DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS TEMPILANG TAHUN 2019
Oleh :
Virgina Sehat Oktryani
161540127
ABSTRAK
Pemerintah melalui Kementrian Kesehatan telah meluncurkan program Safe Motherhood Initiative, yaitu sebuah program yang memastikan semua wanita mendapatkan perawatan, serta tujuan penulisan Laporan Tugas Akhir ini yaitu untuk memberikan asuhan secara komprehensif pada ibu hamil, bersalin, ibu dalam masa nifas, bayi baru lahir dan KB dengan pendokumentasian SOAP, serta asuhan yang diberikan dalam pendekatan pada suami terhadap ibu hamil hingga masa KB. Asuhan yang diberikan dimulai pada tanggal 07 Februari hingga 10 April 2019.
Kunjungan asuhan kebidanan juga dilakukan di rumah ibu, di Puskesmas dengan kunjungan ibu hamil sebanyak 2 kali serta pendekatan yang sangat sulit dilakukan pada suami yang sibuk bekerja, sehingga pada kunjungan berikutnya pengkaji melakukan asuhan dengan pendekatan dan suami ikut membantu ibu, dan mengetahui segala yang dibutuhkan ibu. Persalinan 1 kali, kunjungan nifas 4 kali, bayi baru lahir 4 kali, dan KB 1 kali. Asuhan diberikan pada Ny. S multigravida usia kehamilan 35 minggu. Berdasarkan hasil pemeriksaan pada kunjungan kehamilan ibu mengalami anemia ringan akan tetapi tidak mengalami keluhan. Pada usia kehamilan 37 minggu 3 hari, ibu bersalin di Puskesmas Tempilang. Persalinan kala I berlangsung 2 jam 35 menit, kala II berlangsung 25 menit, kala III berlangsung 10 menit kala IV 2 jam. Pada tanggal 23 Februari 2019 pukul 11.25 WIB, ibu melahirkan bayi berjenis kelamin perempuan, BB 2900 gram, PB 50 cm. Selama proses persalinan tidak ada penyulit. Pada perineum terdapat luka laserasi derajat II dan dilakukan penjahitan secara jelujur. Pada kunjungan nifas 1-6 minggu, lochea ibu sesuai dengan teori. Keadaan bayi baru lahir sampai 6 minggu dalam keadaan baik, dan sudah dilakukan imunisasi BCG. Pada kunjungan KB, ibu dan keluarga memilih untuk suntik KB 3 bulan. Diharapkan tenaga kesehatan mampu melakukan asuhan yang lebih baik seperti memperhatikan pendekatan kepada keluarga klien terutama suami. Sehingga asuhan yang diberikan kepada ibu selama hamil, bersalin, nifas, dan KB berjalan baik.
Kata Kunci : Komprehensif, Kehamilan, Persalinan, Bayi, Nifas
Detail Information
Citation
Virgina Sehat Oktryani. (2019).
ASUHAN KEBIDANAN KOMPREHENSIF PADA NY. S UMUR 27 TAHUN DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS TEMPILANG TAHUN 2019().Poltekkes Pangkalpinang:Prodi DIII Kebidanan Poltekkes Pangkalpinang
Virgina Sehat Oktryani.
ASUHAN KEBIDANAN KOMPREHENSIF PADA NY. S UMUR 27 TAHUN DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS TEMPILANG TAHUN 2019().Poltekkes Pangkalpinang:Prodi DIII Kebidanan Poltekkes Pangkalpinang,2019.
Virgina Sehat Oktryani.
ASUHAN KEBIDANAN KOMPREHENSIF PADA NY. S UMUR 27 TAHUN DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS TEMPILANG TAHUN 2019().Poltekkes Pangkalpinang:Prodi DIII Kebidanan Poltekkes Pangkalpinang,2019.
Virgina Sehat Oktryani.
ASUHAN KEBIDANAN KOMPREHENSIF PADA NY. S UMUR 27 TAHUN DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS TEMPILANG TAHUN 2019().Poltekkes Pangkalpinang:Prodi DIII Kebidanan Poltekkes Pangkalpinang,2019.