GAMBARAN PENGETAHUAN PASIEN TENTANG OBAT GENERIK DI PUSKESMAS PETALING KECAMATAN MENDOBARAT
Gambaran Pengetahuan Pasien Tentang Obat Generik Di Puskesmas Petaling
Kecamatan Mendo Barat
Lisa Afrianti
13390018
Poltekkes Kemenkes Pangkalpinang Jurusan Farmasi
INTISARI
Obat memberikan manfaat bagi kehidupan manusia. Obat Generik Berlogo
(OGB) yang lebih umum disebut obat generik adalah obat yang menggunakan
nama zat berkhasiatnya dan mencantumkan logo perusahaan farmasi yang
memproduksinya pada kemasan obat.
Penelitian ini bertujuan untuk menggambarkan pengetahuan pasien
tentang obat generik di Puskesmas Petaling Kecamatan Mendo Barat. Metode
yang digunakan pada penelitian ini adalah observasional deskriptif. Penelitian ini
dilakukan pada bulan Januari – Agustus 2016 dan menggunakan 215 sampel dari
8464 populasi pasien yang berobat di Puskesmas Petaling Kecamatan Mendo
Barat.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengetahuan baik sebanyak 70
responden (32,6%), pengetahuan cukup sebanyak 68 responden (31,6%) dan
pengetahuan kurang sebanyak 77 responden (35,8%).Kesimpulan penelitian ini
yaitu pengetahuan pasien tentang obat generik di Puskesmas Petaling Kecamatan
Mendo Barat adalah kurang.
Kata Kunci : Obat Generik, Pengetahuan, Puskesmas Petaling, Kecamatan Mendo Barat
Detail Information
Citation
Lisa Afrianti. (2016).
GAMBARAN PENGETAHUAN PASIEN TENTANG OBAT GENERIK DI PUSKESMAS PETALING KECAMATAN MENDOBARAT().Poltekkes Pangkalpinang:Prodi DIII Farmasi Poltekkes Pangkalpinang
Lisa Afrianti.
GAMBARAN PENGETAHUAN PASIEN TENTANG OBAT GENERIK DI PUSKESMAS PETALING KECAMATAN MENDOBARAT().Poltekkes Pangkalpinang:Prodi DIII Farmasi Poltekkes Pangkalpinang,2016.
Lisa Afrianti.
GAMBARAN PENGETAHUAN PASIEN TENTANG OBAT GENERIK DI PUSKESMAS PETALING KECAMATAN MENDOBARAT().Poltekkes Pangkalpinang:Prodi DIII Farmasi Poltekkes Pangkalpinang,2016.
Lisa Afrianti.
GAMBARAN PENGETAHUAN PASIEN TENTANG OBAT GENERIK DI PUSKESMAS PETALING KECAMATAN MENDOBARAT().Poltekkes Pangkalpinang:Prodi DIII Farmasi Poltekkes Pangkalpinang,2016.