Detail Cantuman

GAMBARAN PERAWATAN LUKA PERINEUM PADA IBU NIFAS DI KLINIK BERSALIN HJ.S.TARIGAN KOTA PANGKALPINANG TAHUN 2016

GAMBARAN PERAWATAN LUKA PERINEUM PADA IBU NIFAS DI KLINIK BERSALIN HJ.S.TARIGAN KOTA PANGKALPINANG TAHUN 2016


ABSTRAK
DIPLOMA III KEBIDANAN
JURUSAN KEBIDANAN POLTEKKES PANGKALPINANG
Karya Tulis Ilmiah, Juni 2016
AYU INDAH SARI
Gambaran Perawatan Luka Perineum Pada Ibu Nifas Di Klinik HJ.S.Tarigan
Kota Pangkalpinang Tahun 2016
xvi + 53 Halaman + 7 Tabel + 2 Gambar + 12 Lampiran
Persalinan sering kali mengakibatkan robekan jalan lahir, baik pada
primigravida maupun pada multigravida dengan perineum yang kaku. Akibat
perawatan perineum yang tidak benar, mengakibatkan kondisi perineum yang
terkena lokhea menjadi lembab dan akan sangat menunjang perkembangbiakan
bakteri yang dapat menyebabkan timbulnya infeksi pada perineum.
Penelitian ini bertujuan untuk menilai gambaran perawatan luka perineum
pada ibu nifas di Klinik Bersalin HJ.S.Tarigan Kota Pangkalpinang Tahun 2016.
Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kuantitatif. Sampel dalam
penelitian ini adalah ibu bersalin yang memiliki luka perineum belum kering di
Klinik Bersalin HJ.S.Tarigan dari bulan Maret dan April berjumlah 42 orang
responden dengan teknik pengambilan sampel adalah sample random sampling
dan instrument yang digunakan adalah lembar checklist dan data di analisis
secara univariat.
Hasil penelitian bahwa hampir seluruh (88,1%) responden berumur 20-35
tahun, sebagian besar (64,3%) responden pendidikan SMA, hampir seluruh
(78,9%) responden bekerja sebagai ibu rumah tangga, sebagian besar dari
responden (71,4%) responden berparitas ibu multipara. Hasil penelitian dari 42
responden menunjukkan hampir seluruh responden mampu melakukan
perawatan luka perineum sebanyak 38 orang (90,5%) dan sebagian kecil
responden yang tidak mampu melakukan perawatan luka perineum sebanyak 4
orang (9,5%).
Kata kunci : Perawatan Luka Perineum, Ibu Nifas
Kepustakaan : 22 (2009-2015


LOADING LIST...

LOADING LIST...

Detail Information

Bagian Informasi
Pernyataan Tanggungjawab Ayu Indah Sari
Pengarang Ayu Indah Sari - Personal Name (Pengarang)
Annisa Sali Pinaremas, M. Kes - Personal Name (Dosen Pembimbing 1)
drg. Harindra, MKM - Personal Name (Dosen Pembimbing 2)
Edisi
No. Panggil 001 IND 2016
Subyek perawatan luka
ibu nifas
perawatan luka perineum
Klasifikasi
Judul Seri
GMD
Bahasa English
Penerbit Prodi DIII Kebidanan Poltekkes Pangkalpinang
Tahun Terbit 2016
Tempat Terbit Poltekkes Pangkalpinang
Deskripsi Fisik
Info Detil Spesifik Karya Tulis Ilmiah


Citation

Ayu Indah Sari. (2016).GAMBARAN PERAWATAN LUKA PERINEUM PADA IBU NIFAS DI KLINIK BERSALIN HJ.S.TARIGAN KOTA PANGKALPINANG TAHUN 2016().Poltekkes Pangkalpinang:Prodi DIII Kebidanan Poltekkes Pangkalpinang

Ayu Indah Sari.GAMBARAN PERAWATAN LUKA PERINEUM PADA IBU NIFAS DI KLINIK BERSALIN HJ.S.TARIGAN KOTA PANGKALPINANG TAHUN 2016().Poltekkes Pangkalpinang:Prodi DIII Kebidanan Poltekkes Pangkalpinang,2016.

Ayu Indah Sari.GAMBARAN PERAWATAN LUKA PERINEUM PADA IBU NIFAS DI KLINIK BERSALIN HJ.S.TARIGAN KOTA PANGKALPINANG TAHUN 2016().Poltekkes Pangkalpinang:Prodi DIII Kebidanan Poltekkes Pangkalpinang,2016.

Ayu Indah Sari.GAMBARAN PERAWATAN LUKA PERINEUM PADA IBU NIFAS DI KLINIK BERSALIN HJ.S.TARIGAN KOTA PANGKALPINANG TAHUN 2016().Poltekkes Pangkalpinang:Prodi DIII Kebidanan Poltekkes Pangkalpinang,2016.

 



Homepage Info

Welcome To SETIADI (Senayan Sistem Elektronik Tesis dan Disertasi) Online Public Access Catalog (OPAC). Use OPAC to search collection in our library.

Media Sosial / Kanal

Facebook PERPUSTAKAAN POLTEKKES KEMENKES PANGKALPINANG Official
Youtube PERPUSTAKAAN POLTEKKES KEMENKES PANGKALPINANG Official
Instagram PERPUSTAKAAN POLTEKKES KEMENKES PANGKALPINANG Official

Address

Developer SETIADI Basecamp
Kp Kebon Kopi Kav 37 Rt 8 Rw 4
Kelurahan Pondok Betung, Kecamatan Pondok Aren, Kota Tangerang Selatan
E: admin@slimsetd.id