HUBUNGAN PEKERJAAN DAN PENGETAHUAN IBU TENTANG SUSU FORMULA DENGAN PEMBERIAN SUSU FORMULA PADA BAYI USIA 0-6 BULAN DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS AIR ITAM TAHUN 2016
ABSTRAK
Diploma III Kebidanan Poltekkes Pangkalpinang
Jurusan Kebidanan
Karya Tulis Ilmiah, Juni 2016
NIMAS AYU DESLIAWANTHI
Hubungan Pekerjaan Dan Pengetahuan Ibu Tentang Susu Formula Dengan
Pemberian Susu Formula Pada Bayi Usia 0-6 Bulan Di Wilayah Kerja
Puskesmas Air Itam Tahun 2016
XIII + V BAB + 65 Halaman + 11 Tabel + 2 Gambar + 11 Lampiran
Latar Belakang: Dinas Kesehatan Kota Pangkalpinang tahun 2015 menyatakan
cakupan ASI eksklusif tahun 2015 sebanyak 54,7% dan pada tahun 2014 sebanyak
54,6% yang menunjukkan adanya penurunan dari tahun 2013 sebesar 59,44%.
Belum optimalnya cakupan indikator pemberian ASI eksklusif dikarenakan masih
banyak ibu-ibu yang tidak memberikan ASI secara eksklusif pada bayi, karena kaum
ibu lebih suka memberikan susu formula dari pada memberikan ASI.
Tujuan : Untuk mengetahui hubungan pekerjaan dan pengetahuan ibu tentang susu
formula dengan pemberian susu formula pada bayi usia 0-6 bulan di wilayah kerja
puskemas air itam tahun 2016.
Metode : Rancangan penelitian ini menggunakan metode analitik dengan
pendekatan cross sectional, populasi dalam penelitian ini adalah seluruh ibu yang
memiliki bayi usia 0-6 bulan di wilayah kerja Puskesmas Air Itam, yang diambil
dengan teknik accidental sampling.
Hasil : Sebagian besar ibu yang memberikan susu formula kepada pada bayi usia 0-
6 bulan adalah ibu yang bekerja sebanyak 21 ibu dengan persentase 84,0%, dan ibu
yang mempunyai pengetahuan baik tentang susu formula sebanyak 31 ibu (70,5%).
Simpulan : Ada Hubungan yang bermakna antara pekerjaan dan pengetahuan ibu
tentang susu formula dengan pemberian susu formula pada bayi usia 0-6 bulan di
Wilayah Kerja Puskesmas Air Itam tahun 2016
Kata kunci : Susu Formula, Bayi usia 0-6 Bulan, Puskesmas Air Itam
Daftar Acuan : 29 acuan ( 2006 – 2014 )
Detail Information
Citation
APA Style
Nimas Ayu Desliawanthi . (2016).
HUBUNGAN PEKERJAAN DAN PENGETAHUAN IBU TENTANG SUSU FORMULA DENGAN PEMBERIAN SUSU FORMULA PADA BAYI USIA 0-6 BULAN DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS AIR ITAM TAHUN 2016 ().Poltekkes Pangkalpinang:Prodi DIII Kebidanan Poltekkes Pangkalpinang
Chicago Style
Nimas Ayu Desliawanthi .
HUBUNGAN PEKERJAAN DAN PENGETAHUAN IBU TENTANG SUSU FORMULA DENGAN PEMBERIAN SUSU FORMULA PADA BAYI USIA 0-6 BULAN DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS AIR ITAM TAHUN 2016 ().Poltekkes Pangkalpinang:Prodi DIII Kebidanan Poltekkes Pangkalpinang,2016.
MLA Style
Nimas Ayu Desliawanthi .
HUBUNGAN PEKERJAAN DAN PENGETAHUAN IBU TENTANG SUSU FORMULA DENGAN PEMBERIAN SUSU FORMULA PADA BAYI USIA 0-6 BULAN DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS AIR ITAM TAHUN 2016 ().Poltekkes Pangkalpinang:Prodi DIII Kebidanan Poltekkes Pangkalpinang,2016.
Turabian Style
Nimas Ayu Desliawanthi .
HUBUNGAN PEKERJAAN DAN PENGETAHUAN IBU TENTANG SUSU FORMULA DENGAN PEMBERIAN SUSU FORMULA PADA BAYI USIA 0-6 BULAN DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS AIR ITAM TAHUN 2016 ().Poltekkes Pangkalpinang:Prodi DIII Kebidanan Poltekkes Pangkalpinang,2016.